Trenddjakarta.com – Berpenampilan syar’i di masa kini tak lagi jadi sesuatu yang dipandang berlebihan. Malah justru, semakin ke sini tidak sedikit hijabers yang perlahan seperti mulai meninggalkan pakaian ketatnya dan beralih pada pakaian yang lebih sesuai menurut agama dan mereka.
Membahas hal itu pun rasanya para hijabers harus berbahagia, lantaran tak lagi perlu bingung untuk memadu padankan pakaiannya agar terlihat syar’i. Selain sudah pasti bisa tampil keren, kamu pun nggak perlu lagi ribet.
Semua itu akan mudah kalian dapatkan dari koleksi Brand Saila yang berasal dari Bandung, dimana Saila ini adalah Brand Busana Syar’i yang bertemakan Casual, dengan adanya Saila dapat membantu anak-anak mellenial sekarang bisa tampil syar’i tapi tetap casual dan kekinian.
” Brand saila ini berasal dari Bandung, dan kita udah berdiri sekitar 4 tahun, ciri khas kita adalah Syar’i tapi casual, kita marketnya lebih ke anak muda, alhamdulillah senang sekali brand Saila bisa di terima di pecinta Fashion muslimah di Indonesia”. Ujar Pepi selaku Owner dan Desaigner dari Saila.
Saila saat ini di dapatkan secara Online, dan Saila udah punya beberapa reseller di Indonesia, tapi memang resellernya belum banyak, bearti masih kebuka peluang buat kalian semua yang mau jadi reseller Saila.
Brand saila ini mempunyai desain yang tidak biasa, desainnya selalu unik dan berbeda, juga kekinian model syar’i casualnya. Makanya anak-anak muda sangat tertarik dengan Saila. Arti nama dari brand Saila ini adalah cahaya Matahari.
“Iya alhamdulillah saya senang banget bisa mendirikan Brand Saila, dimana Saila itu artinya cahaya Matahari, dan kita berharap sesuai dengan arti nama ini semoga Saila bisa memberikan inspirasi dan cahaya buat Wanita muslimah Indonesia.” ujar pepi saat ditemui bersama awak media.
“Buat kalian yang mau mendapatkan produk Saila kalian bisa lihat di Ig kita yaitu @sailamalabis , disitu ada banyak model dari Saila, silahkan di lihat dan silahkan di order, dan jangan sampai kehabisan.” lanjut pepi Lagi.
Dan semoga Brand Saila semakin bersinar dan selalu bersinar, seperti namanya yang selalu bercahaya, dan buat kalian yang tidak mau ketinggalan model Fashion, yuk di order ya, jangan kelamaan, takut kehabisan, karena Brand saila merupakan favorit bagi wanita Muslims.
” Harapanku semoga Saila semakin maju dan terus bercahaya dan memberikan inspirasi buat wanita muslimah Indonesia untuk selalu tampil syar’i tapi tetap casual dan kekinian”, tutup Pepi. (Td/Meg)