Sarapan Gratis Persembahan dari McDonald Indonesia

TrenddJakarta.com — 09 Maret 2020, McDonald Indonesia dengan bangga membagikan lebih dari 213.000 Chicken Muffin kepada khalayak yang mampir di Sarinah Thamrin secara gratis.

National Breakfast Day (NBD) merupakan Program tahunan McDonald”s di seluruh store di Indonesia untuk mendorong konsumen bersarapan pagi.Hari ini 09 Maret 2020 McDonalds Indonesia membagikan chicken muffin salah satu menu yang paling banyak di gemari konsumen. Ada 213 restoran McDonald’s yang turut berpartisipasi untuk National Breakfast Day.

Chicken Muffin merupakan salah satu menu sarapan McDonald’s, Yang berisikan setangkup English Muffin hangat yang dilapisi saus mayonnaise dengan daging ayam olahan yang digoreng dengan sempurna. Dengan kandungan gizi yang cukup dan bahan-bahan yang berkualitas, seporsi Chicken Muffin ini menjadi  asupan yang ideal di pagi hari untuk mengawali aktivitas masyarakat Indonesia yang aktif dan dinamis. Pembagian sarapan secara cuma-cuma kepada masyarakat tersebut, dimulai serentak diseluruh Indonesia pada pukul 06.30 hingga pukul 11.00 pagi waktu setempat, selama persediaan masih ada. Setiap restoran McDonald’s membagikan 1000 Chicken Muffin dengan sistem first come, first serve. ‘National Breakfast Day” McDonald’s juga menggelar promo untuk melengkapi sarapan anda pada saat National Breakfast Day 2020 di tgl 9 Maret 2020 yaitu: 1.”Kopi/Teh dan Hash Brown” seharga Rp 9.091,(belum termasuk pajak) 2.”Kopi/Teh” seharga Rp 4.545,(belum termasuk pajak) dan aktivitas lainnya yang dilakukan oleh setiap store McDonald’s yang berpartisipasi ialah 8 konsumen pertama yang menggunakan pakaian berwarna kuning dan melengkapi sarapan chicken Muffin mereka dengan Kopi/teh dan hashbrown, berkesempatan mendapatkan bantal McMuffin GRATIS. Serta bagi 10 konsumen yang menyanyikan jingle “mana lagi” saat di antrian, akan mendapatkan gratis Mix Berries Pie. McDonald’s juga menggandeng beberapa komunitas dan organisasi untuk menebarkan semangat sarapan di pagi hari pada ’National Breakfast Day’ ini. Sebagian besar komunitas dan organisasi yang terlibat adalah organisasi yang bekerja melayani publik, terutama di pagi hari, misalnya seperti pasukan oranye, Guru, Polisi serta para pengemudi ojek online dan taksi. McDonald’s menyadari bahwa rekan-rekan petugas pelayanan publik ini berperan besar pada kelancaran aktivitas masyarakat di pagi hari.

“Kami ingin berpartisipasi aktif mendukung masyarakat Indonesia yang aktif dan dinamis dan mengajak masyarakat membiasakan diri untuk sarapan. Restoran McDonald’s memiliki beragam menu sarapan yang dapat dinikmati di pagi hari, dan Chicken Muffin adalah salah satu menu yang paling digemari,” sambut Sutji Lantyka, selaku Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia.

“National Breakfast Day menjadi salah satu cara menyampaikan komitmen McDonald’s Indonesia untuk senantiasa menyediakan menu terbaik yang dibuat dari bahan makanan berkualitas. Seluruh makanan dan minuman yang disajikan di restoran-restoran kami di seluruh Indonesia memiliki standar kualitas pangan yang diuji secara ketat. Kami ingin masyarakat Indonesia dapat menikmati menu McD yang dibuat dari bahan-bahan berkualitas, dan menikmati setiap kunjungan ke restoran kami khususnya saat National Breakfast Day seperti pagi ini,” ungkap Sutji lagi.

“Kami menyadari kehadiran para petugas pelayanan publik tersebut sangat berarti bagi masyarakat, mereka bangun pagi lebih awal untuk membuat pagi hari kita menjadi lebih baik. Karenanya kami ingin berterima kasih dan berbagi kegembiraan sarapan bersama mereka,” ujar Sutji menutup pembicaraan dengan awak media.(Ully)