Trenddjakarta.com, Agustus 2020 – SUSEN, sebuah brand fashion internasional yang menyediakan tas dan
aksesoris wanita untuk berbagai aktivitas, kini hadir di Indonesia endorsed by INFORMA. Toko
pertamanya resmi dibuka di Gandaria City lantai UG, pada hari Rabu, 5 Agustus 2020.
Meutia Kumala, Managing Director SUSEN menjelaskan, “Sejak pertama kali diluncurkan di Dubai pada tahun 2003, Susen telah hadir di 82 negara Asia, Amerika, dan Eropa. Di Indonesia, SUSEN merupakan bagian dari Kawan Lama Group dan kehadirannya diharapkan dapat menjadi pilihan dan
inspirasi untuk penampilan wanita yang lebih bergaya di berbagai suasana, dengan material berkualitas,
desain yang modern dan stylish untuk segala usia, serta harga yang kompetitif.”
Bisa dikatakan tas sudah menjadi bagian dari identitas fashion wanita karena memiliki peranan yang penting untuk menunjang penampilan. Biasanya, wanita memiliki banyak tas untuk digunakan di
acara berbeda. Karena itu, SUSEN hadir dengan slogan Your Everyday Style Destinations untuk menemani dan menunjang penampilan di berbagai aktivitas dari pagi hingga malam. Satu model tas SUSEN bisa digunakan untuk acara formal maupun kasual, seperti bekerja, pergi makan siang, hingga
menghadiri acara malam seperti undangan dan pesta. Untuk para milenial yang memiliki karakter simple
dan fun, tersedia koleksi tas yang modern dan stylish seperti sling bag (tas selempang), hingga micro bag
(tas berukuran mini), dengan pilihan bentuk dan warna yang lebih unik, cerah dan colorful seperti hijau,
kuning, pink, hingga tosca. Sedangkan untuk wanita dewasa dan bekerja yang menyukai tampilan 2
elegan, tersedia koleksi hand bag maupun soulder bag bergaya klasik yang tidak lekang waktu (timeless),
dengan pilihan warna yang lembut seperti red wine, silver, hitam hingga beige. Hadir juga model yang
populer saat ini, Croco Bag dengan detil tesktur menyerupai kulit buaya dan embossed bags dengan beragam model yang cocok untuk milenial maupun yang lebih dewasa. Tas SUSEN juga bisa di-mix and match dengan koleksi dompet dan micro bag yang tersedia untuk tampilan serta gaya berbeda.
Koleksi produk SUSEN selain mengutamakan style juga dibuat dengan memadukan quality material (bahan berkualitas) dan excellent craftsmanship (keahlian dalam pembuatan) melalui
pengerjaan yang sangat detil, terlihat dari jahitan, lapisan lining tas, dan finishing yang rapi dan bahan
anti gores yang akan memudahkan dalam perawatannya. SUSEN juga menggunakan lem perekat berbahan dasar air dengan kandungan yang lebih aman bagi kesehatan, baik untuk pembuat maupun pengguna produk. Beberapa koleksi tas pilihan, terdapat lapisan emas pada bagian hardware (logam) seperti rantai dan ornamen tas agar lebih tahan lama, tidak berkarat, serta menambah kesan mewah
dan elegan. Selain tas dan dompet, SUSEN juga menyediakan beragam aksesoris penunjang penampilan
wanita lainnya seperti anting-anting, kalung, gelang dan cincin yang trendy dan stylish. Tidak ketinggalan, SUSEN juga menghadirkan kacamata hitam dan clear lens yang dilengkapi dengan UV
protection untuk melindungi mata dari sinar matahari yang berbahaya.
Untuk memberikan kemudahan berbelanja, pelanggan bisa mendapatkan produk SUSEN kapan dan di mana saja secara online melalui webstore di www.susen.co.id, serta melalui official store diberbagai online marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Blibli.com, dan Lazada. SUSEN juga menghadirkan pop-up store di lokasi tertentu dengan jadwal yang bisa dilihat di webstore. Sedangkan untuk menemukan inspirasi melalui koleksi produk SUSEN, bisa melalui Instagram di Susen_id dan
Facebook di Susen Indonesia. Kemudahan bertransaksi juga dihadirkan untuk pelanggan melalui
fasilitas cicilan 0% hingga 6 bulan menggunakan kartu kredit BCA, Mandiri, BNI, BRI, dan CIMB Niaga
dengan nominal transaksi tertentu, didukung dengan pembayaran non tunai lainnya seperti virtual account dari BCA, Bank Permata dan BNI, serta digital payment menggunakan Gopay, Ovo.
Memeriahkan pembukaan toko pertama di Gandaria City, SUSEN menghadirkan berbagai penawaran menarik seperti Buy 1 Get 1 Free untuk koleksi pilihan berlaku 5 transaksi sehari hingga
tanggal 9 Agustus 2020. Promo lainnya bisa dinikmati hingga 17 Agustus 2020, seperti Hemat hingga 50% untuk produk pilihan dan Gratis Voucher Rp. 100 ribu dengan minimum belanja Rp. 500 ribu
khusus untuk member lNFORMA dan PG Card, serta pengguna kartu debit dan kredit dari bank partner.(Red)