Desainer Yudhistira Mengajak Anak Muda Untuk Mencintai Batik

TrenddJakarta.com –  Batik bukan sekadar seni kerajinan tangan khas Nusantara. Ragam keindahan motif batik juga telah membawa para desainer Indonesia menjejakkan kakinya di kancah fashion internasional.

Menurut Yudhistira saat ini batik sudah sangat berkembang. Kini anak muda bahkan sudah mulai mencintai batik, terlihat dari banyaknya model pakaian yang dirancang untuk kaum milenial saat ini.

” Perkembangannya sangat luar biasa di dunia, terutama di Jawa. Dengan beragam motif dan saya juga berharap anak muda Indonesia benar-benar mencintai batik, karena batik akan sangat mengangkat lagi jika anak muda Indonesia memakainya  ,” ucap Yudhistira.

Di Kesempatan kali ini di Hotel Sultan Jakarta Selatan akan di gelar series kedua, dengan Gayatri X carstensz iconic living by Yudhistira.

“Iya ini merupakan fashion show series kedua saya, kali ini saya dengan Gayatri x Carstensz Iconic Living , tetap menggunakan batik dan motif bunga serta warna-warna alam, akan menghiasai karya saya, serta saya memadukan juga untuk para wanita dengan batik desain saya dengan menggunakan sepatu boot” ujar Yudhistira dengan penuh semangat.(Td/jimbrong)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *