Trenddjakarta.com-Sejak awal saya menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya, khususnya di wilayah hukum Polda Metro Jaya peredaran Narkoba ini sudah sangat tinggi. Polisi bersepakat juga berkomitmen bahwa Narkoba ini adalah musuh Negara yang harus kita berantas sampai ke akarnya. Indonesia dan khususnya Jakarta harus Zero Narkoba. Demikian pernyataan Kapolda Metro Jaya, Irjen Polisi Nana Sudjana dalam konferensi pers pemusnahan Narkoba di Komplek Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (12/11/20).
Adapun barang bukti yang disita dan yang akan segera dimusnahkan adalah, jenis Sabu sebanyak 190 kilogram, Daun Ganja 265 kilogram, Pil Ekstasi 9.300 butir, Tembakau Gorila 8,16 kilogram, Happy Five 572 butir, Bubuk Ekstasi 18,51 gram dan Obat Baya 193 butir.
Barang bukti yang disita tersebut langsung dimusnahkan di lapangan Promoter Polda Metro Jaya. Berbagai jenis narkoba itu dimusnahkan menggunakan mesin pembakar dengan suhu sangat tinggi. Sehingga dalam proses pembakaran terbilang aman dan tidak berdampak buruk terhadap lingkungan sekitarnya.
Hadir dalam pemusnahan tersebut, Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Kepala BNNP DKI Jakarta, Ketua MUI DKI Jakarta, Ketua GRANAT dan Ketua Umum GERAM.(Ull)