Trenddjakarta.com-Pasangan Mulyadi Elhan Zakaria dan Muhammad Muhi Asari yang dikenal dengan sebutan “ELMU” telah menandatangani ikrar kesepakatan untuk maju dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2023-2028.
Elhan kelahiran Ciamis ini diketahui adalah mantan Caleg 2019 Dapil Jabar sepuluh (10) dari partai Berkarya dan sejak 2014 telah merencanakan maju dalam pemilihan Gubernur di provinsi Jawa Barat. Sedangkan Muhi yang biasa disebut “Kang Muhi” adalah rekan sejawat di partai Berkarya yang masih keturunan dari Sultan Maulana Hassanudin Banten.
Adapun Ikrar kesepakatan yang telah mereka tandatangani bersama menyangkut enam (6) aspek , yaitu bahwa pertama fokus menyiapkan hal-hal terkait tahapan dan persyaratan untuk pencalonan Gubernur Jawa Barat tahun 2023. Baik segala ketentuan yang dikeluarkan oleh KPU Republik Indonesia, KPU Provinsi Jawa Barat dan persyaratan lainnya yang dituliskan. Kedua , bahwa akan membentuk dan membagi titik lokasi embrio pejuang ilmu di dua puluh tujuh (27) Kabupaten Kota se-Jawa Barat. Ketiga, Kami menyatakan dan memberitahukan kepada masyarakat umum, khususnya masyarakat Jawa Barat bahwasanya, Mulyadi Elhan Zakaria sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat periode 2023-2028 dan Muhammad Muhi Asari sebagai bakal calon wakil gubernur Jawa Barat periode 2023-2028. Keempat,bahwa kami akan saling menjaga satu sama lain dan bekerja sama dalam berbagai aspek terutama bisnis dalam bidang pengembangan ekonomi kerakyatan dan ekonomi kreatif yang berkelanjutan untuk masyarakat Jawa Barat. Kelima,bahwa tetap fokus kepada Visi dan Misi pencalonan yang sudah kami sepakati. Keenam, jika ada perubahan dan perbedaan arah tujuan di kemudian hari, maka kami akan selesaikan secara Kekeluargaan.
Mulyadi Elhan Zakaria juga menuturkan niat baiknya untuk mewakafkan hidupnya guna pencalonan Gubernur Jawa Barat periode 2023-2028, didampingi Kang Muhi sebagai calon wakil Gubernur. Keduanya siap maju untuk memimpin masa depan Jawa Barat.(Red)