trenddjakarta.com – Jakarta. Pernah mengalami koper Anda tertukar, terbawa atau bahkan hilang dalam proses transit perjalanan udara? Jika iya, atau Anda ingin mencegahnya agar jangan sampai terjadi, maka sebuah inovasi dari Eufy ini bisa dipertimbangkan untuk menjadi teman perjalanan Anda.
Merek khusus aksesoris pendukung keamanan dari ANKER tersebut memperkenalkan Smart Tracker alias pelacak cerdas yang membuat Anda bisa memantau lokasi barang-barang penting langsung dari perangkat iOS, seperti dijelaskan Ridwan Hidayat, Business Manager ANKER Indonesia untuk eufy.
“Cukup gunakan aplikasi Apple Find My yang sudah terinstal sebelumnya, lalu tambahkan link SmartTrack ke tab item. Anda sudah dapat melacak keberadaan barang Anda di mana saja menggunakan jaringan jutaan perangkat Apple yang tersebar di seluruh dunia!* ujarnya.
Tentu saja tak hanya barang-barang besar dan berat seperti koper yang bisa menggunakan pelacak cerdas ini. “Anda juga bisa memanfaatkan Eufy Smart Tracker sebagai gantungan kunci mobil berkat dimensinya yang kecil dan ringan, serta desainnya yang elegan,” tambah Ridwan.
Punya Fitur Antiair dan Alarm
Karena bisa difungsikan sebagai hiasan yang digantung juga, maka penting bagi sebuah pelacak memiliki kemampuan antiair mengingat berbagai barang yang menemani keseharian kita akan berada di berbagai macam kondisi dan situasi. Misal kehujanan, di toilet, dan sebagainya.
Makin lengkap lagi berkat hadirnya fitur alarm. “Dari aplikasi pada ponsel, Anda tinggal memanggil Eufy Smart Tracker untuk mencari barang yang terselip. Alarm akan bunyi sangat keras hingga akan terdengar meskipun dari ruangan sebelah,” jelas Ridwan.
“Atau sebaliknya, Anda sedang memegang Eufy Smart Tracker tapi ponsel Anda berada entah di mana. Dengan semudah double tap, ponsel Anda pun akan bunyi memberi tahu lokasinya meski Anda sedang memasang mode senyap,” sambungnya kembali.
Pencegahan Pertama
Sebagai antisipasi, Eufy juga membenamkan fungsi pengingat saat barang Anda tertinggal. Ridwan mencontohkan, “Keluar rumah tapi kunci mobil masih di kamar? Tas laptop di sofa padahal Anda sudah masuk mobil? Mumpung masih belum jauh nih, tinggal kembali sebentar dan ambil deh!”
Barang-barang yang ditautkan dengan Eufy Smart Tracker bisa Anda bagikan tautannya kepada keluarga atau kerabat agar mereka juga bisa memantau lokasinya. “Lalu bagaimana jika benar-benar hilang, misal terbawa ke penerbangan lain?” tanya Ridwan.
Anda akan selalu terhubung dengan tautan yang berada di kode batang sehingga, siapapun yang menemukan barang berharga milik Anda, bisa memindai barcode tersebut untuk melihat informasi kontak yang Anda bagikan sebelumnya. Artinya Anda bisa mengandalkan 2 arah saat barang hilang.
“Pertama, Anda bisa mengetahui lokasi di mana barang itu berada. Kedua, Anda juga bisa berkomunikasi dengan penemu barang Anda saat mereka beritikad baik menghubungi Anda sesuai dengan informasi kontak yang Anda simpan di barcode,” terang Ridwan.
Lalu dari mana daya yang digunakan oleh pelacak cerdas Eufy ini? Hanya dari baterai jam CR2032 yang terkenal awet, “Bisa tahan hingga satu tahun. Sangat murah dan berguna untuk barang-barang Anda yang berharga ataupun sebagai hadiah,” tutup Ridwan.
Untuk mendapatkannya, Anda bisa langsung ke outlet ANKER yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Atau kunjungi saja ANKER Official Store baik di Shopee maupun Tokopedia. Saat ini ada promo diskon setengah harga dari Rp499 ribu menjadi Rp250 ribu saja dengan garansi 1 tahun.(red)